Anggota DPRD Ciamis FPBB Berikan Bantuan Disinfektan Untuk Desa Neglasari.

CIAMIS | Dialog Rakyat | Anggota DPRD Ciamis dari Fraksi Partai Bulan Bintang (FPBB) Andang Irpan Sahara yang sering di sebut AIS, bekerjasama dengan Pemuda Hanjuang Galuh memberikan bantuan disinfektan kepada Desa Neglasari Kecamatan Pamarican, Minggu (05/04/2020)

Hasil pantauan team dialog rakyat di lapangan,AIS menegaskan bahwa upaya pencegahan memutus penyebaran wabah Covid -19 melalui gerakan penyemprotan disinfektan ini penting dilakukan secara bersama sama dan contineu.

“Alhamdulillah saya melihat pemerintah Desa Neglasari dibawah kepimpinan PJS kepala Desa Pa Aki Sahono ini, begitu responshif” ujarnya.

Sementara Pjs Kepala Desa Neglasari, Aki Sohono menyampaikan rasa terimakasih dan apresiasi yang luar biasa karena bantuan disinfektan ini sangat membantu warga masyarakat.

Sehingga hari ini kami bisa melakukan gerakan penyemprotan secara serentak ketiap rumah warga masjid mushola dan fasilitas umum lainnya di 6 Dusun dan 42 RT. Ada relawan tenaga semprot kurang lebih 124 orang dari 47 RT yg sdh disiapkan dan hari ini langsung bergerak.

“Mudah mudahan upaya ini bisa membantu menciptakan suasana psikologi masyarakat yang tenang dan aman, jauh dari rasa was was gelisah juga panik” tuturnya.

Saat dikonfirmasi berapa Desa yang sudah diberi bantuan disinfektan, Andang menyebutkan bahwa gerakan serentak penyemprotan disinfektan yg dilakukan oleh relawan AIS ini sejak hari minggu kemarin di wilayah kecamatan Pamarican serentak di Desa Pasirnagara Desa Bantarsari, Desa Sukajaya, Desa Bangunsari, Desa Pamarican, Desa Sukahurip, Desa Kertahayu, walaupun dibeberapa Desa tersebut belum semuanya tersentuh.

Sementara di Wilayah Kecamatan Cijeungjing, itu diantaranya Desa Kertaharja, Desa Utama, Desa Karanganyar, dan beberapa RT di Desa  Dewasari, Desa Handapherang dan Desa Kertabumi.

“Rencananya, aksi yang akan dilakukan hari ini di Desa Neglasari akan dilaksanakan dan di Desa Sidamulih di 4 Dusun dan 32 RT.”pungkasnya.(Gezul / Hendra)

Komentar