CIAMIS | Dialog Rakyat | Upaya pencegahan covid -19 terus dilakukan tanpa henti ,seperti halnya di Desa Bantarsari Kecamatan Pamarican kabupaten Ciamis melakukan penyemprotan disinfektan secara Continue, rabu (15/4/2020)
Kepala desa bantarsari H,Adang s saat di konfirmasi oleh team Dialog Rakyat di lapangan menuturkan, aksi penyemprotan disinfektan dilakukan di rumah rumah warga,sarana umum juga sarana ibadah.
“Kegiatan tersebut melibatkan Bhabinsa, bhabinmas beserta tokoh masarakat, karang taruna, RT/RW dan tim relawan Gugus tugas covid -19 Desa”
“Selain melakukan penyemprotan disinfektan lanjutnya,kami pun melakukan pendataan terhadap warga yang baru pulang dari kota” ujar Adang.
Dan kami juga melakukan langkah langkah pencegahan covid -19 sesuai yg di anjurkan pemerintah. Yakni dengan mendirikan posko di perbatasan,membagikan masker kepada masarakat dan melakukan pendataan terhadap warga yang baru pulang dari kota/zona merah
Masih menurut H.Andang, Kami pun tak pernah lelah dan selalu menghibau kepada masarakat agar selalu melakukan pola hidup sehat, dengan cara cuci tangan,berolah raga,istirahat yang cukup,jaga jarak, dan salalu menggunakan masker.
“Mudah mudahan upaya ini bisa membantu menciptakan suasana psikologi masyarakat yang tenang dan aman, jauh dari rasa was was gelisah juga panik” tuturnya. (Kaswanto/ Tobong).
Komentar