BANJARNEGARA, JATENG | Dialog Rakyat | Sebuah dusun di pegunungan Dieng ini beberapa waktu belakangan ini tengah viral, Fantastis! Kata ini cocok disematkan untuk masyarakat di Dusun Krajan, Kecamatan Batur, Banjarnegara, Jawa Tengah.
Pasalnya, meski rata-rata masyarakatnya berprofesi sebagai buruh tani, serabutan, serta pedagang, namun hampir setengah warganya berkurban. Bahkan jumlah hewannya mencapai ratusan ekor loh.
Sebanyak 753 warga yang berkurban, sehari-harinya menabungkan uang mulai Rp 10 ribu selama 10 bulan. Sehingga, terkumpul lah hewan kurban dengan total 327 ekor.
Dalam klip yang beredar di media sosial, nampak daging-daging kurban milik masyarakat sampai menggunung di aula Dusun Krajan.
Dari 73 ekor sapi dan 254 ekor kambing yang dikurbankan pada Idul Adha tahun ini, jumlah daging yang terkumpul mencapai 25 ton daging.
Proses distribusi dilakukan dalam sehari. Ada 9.000 paket daging kurban yang dibagikan ke masyarakat, masing-masingnya dapat 2 kilogram daging.
Tak hanya itu, ribuan paket daging itu bahkan turut dibagikan ke luar kabupaten seperti Cilacap, Wonosobo hingga Magelang. (dbs)
Warga Dusun Krajan Menabung Rp.10 Ribu Sehari Hingga Bisa Kurban Sebanyak 327 Ekor

Komentar