PADANG, Dialograkyat – Bertepatan dengan hari raya Idul Adha 1440 H yang jatuh pada hari Minggu 11 Agustus 2019, IslamicTunes mengumumkan juara terbaik Festival IslamicTunes Batubara 2019 lewat voting di Facebook dan Instagram. Juara terbaik di Instagram diraih oleh grup nasyid Asy Syahidulkhair, dan juara terbaik di Facebook diraih oleh grup nasyid Al Fazza.
“Juara Umum Festival IslamicTunes Batubara 2019 yang telah diraih oleh grup nasyid Fastabiqul Khairat, langsung ditentukan oleh dewan juri pada saat akhir pelaksanaan grandfinal pada tanggal 21 Juli 2019 lalu. Dalam penentuan juara terbaik, kami serahkan penilaiannya pada publik lewat sosial media, Facebook dan Instagram, agar pemenangnya betul-betul adalah grup nasyid yang disenangi olah vokalnya oleh masyarakat luas,” kata Ermansyah Putra, Ketua Pelaksana Festival IslamicTunes Batubara 2019, saat diwawancarai, Senin (12/8/2019).
Ermansyah juga mengatakan, “Voting dilakukan di akun sosial media IslamicTunes untuk menentukan juara terbaik Facebook dan Instagram Festival IslamicTunes Batubara 2019, dari hasil perolehan jumlah suka pada video para finalis yang kami unggah saat tampil pada acara grandfinal.”
“Adapun hasil perolehan suka pada video setiap peserta untuk di Facebook; Al Fazza (724), Fastabikul Khairat – banat (583), Ar Rayyan (295), Al Husnah (260), Nurul Huda (215), As Syahidkhair (210), Khairunissa (94), Al Fatih (87), Al Hapso (57). Dan untuk di Instagram; As Syahidulkhair (732), Fastabikul Khairat – banat (399), Al Fazza (225), Ar Rayyan (148), Nurul Huda (130), Al Husnah (126), Khairunissa (124), Al Hapso (122), Al Fatih (122),” kata Ermansyah.
Lebih lanjut Ermansyah mengatakan, “Para juara terbaik di Facebook, dan Instagram pada Festival IslamicTunes Batubara 2019 berhak memperoleh piala yang telah kami persiapkan, dan bagi juara umum tengah kami persiapkan hadiah rekaman di bawah naungan label musik Loonaq Records Indonesia. Karya lagu nasyid yang akan mereka rilis kami promosikan di media pemasaran lagu IslamicTunes, semoga dapat menjadi ikon grup nasyid di wilayah Asia Tenggara, dan semoga kelak dapat mendunia. Insya Allah.”
“Kami sangat berterimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran dan kesuksesan Festival IslamicTunes Batubara 2019, baik untuk Pemerintah Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten di Batubara dan sekitarnya, dan juga untuk semua lapisan masyarakat. Serta untuk para pengusaha, komunitas nasyid, Pondok Pesantren Nurul Hidayah Jabal Hindi Batubara, dan para pegiat nasyid yang lagunya diizinkan tampil pada festival ini. Semoga kedepannya event ini bisa kita tingkatkan menjadi event nasyid bagi Provinsi Sumut, yang kegiatannya kita pusatkan di Kabupaten Batubara,” kata Ermansyah.
Sebelum menutup wawancara Ermansyah mengatakan, “Semoga nasyid semakin semarak di Indonesia, dan selalu mendapat respon antusias dari masyarakat. Lewat bernasyid semoga dapat menjadi benteng bagi generasimuda, dari pengaruh budaya asing yang bertentangan dengan adab ketimuran dan juga syariat Islam.”
(Dilaporkan oleh Muhammad Fadhli)
Komentar