PALI | dialograkyat.com – Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) melalui Dinas Koperasi Dan UMKM terus mendorong kebangkitan UMKM diantaranya Komunitas Penjahit yang merupakan warga asli Kabupaten PALI.
Di acara puncak Festival Sagaurung ke-3 di Lapangan Gelora November pendopo, Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten PALI memberikan supot kepada kelompok usaha bersama Komunitas Penjahit se-Kabupaten PALI.
Hal tersebut di sampaikan oleh Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten PALI, Raden Abdurrohman S,Pd,M.Pd, di acara puncak Festival Sagaurung ke-3 di Lapangan Gelora November Pendopo pada Hari Sabtu (27/07/2024).
“Di Festival Sagaurung yang ke-3 ini banyak sekali kegiatan salah satunya, seperti Komunitas Penjahit PALI ini telah tersertifikasi di bawah ke balai Jokjakarta, di bawa naungan Pemerintah Kabupaten PALI, oleh Bupati PALI, Dr.Ir.H. Heri Amalindo MM, katanya.
Kepala Dinas Koperasi berharap, kepada sanak keluarga baik OPD maupun instansi lainnya untuk tidak meragukan lagi untuk memesan di komunitas penjahit PALI, karena mereka sudah memiliki standar internasional dan telah di uji lep oleh balai besar di Jokjakarta, mudah-mudahan mampu untuk ikut serta didalam pengadaan internal di PALI itu sendiri, tuturnya. (Jon)
Komentar